Sempulur's Blog

Belajar Meraih Sukses Melalui Internet

Sekarang sudah bulan Juni 2010 !


Kawanku yang selalu berbahagia…

mei-juniTanpa terasa setengah tahun sudah berjalan di tahun 2010 ini. Semua berjalan mengalir seiring perjalan waktu, detik demi detik telah kita lewati dengan aman bahkan sampai hari ini saat Anda membaca postingan sempulur hari ini.

Lantas… ada hubungan apa bagi Anda dengan bulan Juni tahun ini ?

Ok, Jika menurut Anda bulan ini atau bahkan bulan-bulan berikutnya tidak ada kaitannya dengan Anda, mungkin Anda sudah tidak punya pengharapan dan impian masa depan. Sebaiknya segera periksa ke dokter jiwa selagi masih ada kesempatan buat Anda…

Sahabatku,

Setiap orang termasuk juga Anda pasti  mempunyai DREAM atau IMPIAN/harapan masa depan dalam hidup akan tetapi tidak semua orang mempunyai komitmen dan konsisten untuk merealisasikan impiannya itu.

Oleh karena itu, dalam tulisan kali ini saya sengaja mengajak Anda untuk Review kembali harapan dan target yang ingin raih pada tahun 2010 ini. Masih tergiang saat penghujung tahun 2009 lalu dan ketika datangnya pergatian tahun banyak orang bahkan mungkin Anda mempunyai pengharapan agar di tahun 2010 ini  mendapatkan kesuksesan.

Pertanyaan sekarang adalah “Apa yang sudah kita dapatkan selama 5 bulan ini dalam perjalanan meraih sukses di tahun 2010 ?” Berhasil atau Tidak.

Jika Anda berhasil, itu adalah harapan Anda oleh karena izin dan ridho-Nya. Saya ucapkan selamat ! dan Anda pantas menikmati hasilnya.

Tetapi jika ternyata sampai hari ini Anda belum merasakan tanda-tanda datangnya kesuksesan Anda…sebaiknya Anda putus asa saja dech…pasrah saja karena usaha, pengorbanan, semangat kerja keras Anda hanya akan sia-sia belaka, karena tanpa STRATEGI apapun yang Anda kerjakan hanya akan menyita waktu, menyedot tenaga sampai akhirnya Anda akan kelelahan dan frustasi.

Tunggu dulu !

Dalam jangka waktu 5 bulan ini saya sudah mendapatkan Rp. 7 juta rupiah  lebih dari hasil kerja sampingan melalui sebuah bisnis yang banyak orang menganggapnya sederhana…(padahal menurut saya tidak). Mungkin Anda tidak percaya dan menganggap hanya sebuah isapan jempol dari seorang laki-laki berusia 40 an tahun. Tetapi inilah yang sebenarnya saya dapatkan, walaupun belum mencapai target harapan saya, setidaknya sudah membuahkan hasil yang dapat saya nikmati.

Jika Anda sudah berpengalaman dalam bisnis seperti ini, mungkin menganggap Rp. 7.000.000 adalah kecil. Biar saja…suatu saat nanti saya akan menghasilkan lebih banyak uang walaupun hanya sebagai reseller.

Stop ! Saya tidak bermaksud pamer keberhasilan, tetapi lebih tepatnya saya hanya bermaksud promosi bisnis online yang saya ikuti melalui posting blog saya.

Semoga hal ini dapat menjadi pengguggah motivasi untuk selalu mempunyai komitment dalam wujudkan keinginan sesuai target yang sudah Anda tentukan ditahun 2010.

Saya yakin bahwa dengan memiliki komitment dan konsisten dalam perjalanan mewujudkan target, maka mimpi dan harapan besar bisa Anda wujudkan dengan mudah. Ingat! Masa depan Anda tidak bergantung pada tetangga atau kerabat Anda, hanya Anda sendiri yang bisa menentukannya.

Pesan ekstrim saya Jangan pernah mendengarkan tetangga, teman bahkan kerabat Anda jika mereka hanya akan mengkerdilkan harapan dan mimpi Anda. 

 

“Sukses Adalah milik setiap orang, tetapi tidak semua orang mendapatkannya, Kecuali bagi mereka yang mempunyai komitmen dan konsisten menjalankan strategi secara tepat dan benar”

 

Sahabat yang budiman, sekarang sudah bulan Juni 2010, artinya sudah 6 bulan mendekati akhir tahun 2010, berpaculah untuk mewujudkan harapan Anda tahun ini, sebelum target baru Anda menjadi tercerai berai.

Semoga bermanfaat dan selalu dapat bersyukur.

Juni 4, 2010 Posted by | belajar sukses melalui internet, bisnis online, formulabisnis, kesempatan bisnis, motivasi, passive income, penghasilan tambahan, seminar online, strategijitu, wirausaha mandiri | , , , , , , , , | Tinggalkan komentar

Analisa 7 Masalah Kegagalan dalam Bisnis


Sahabat yang baik hati…Kalau sebelumnya Anda telah membaca Resep Ampuh saya, kali ini saya ingin berbagi inspirasi kepada Anda…

bannerbaru Anda pasti sering mendengar banyak kisah sukses di dunia bisnis internet, dimana seorang yang asalnya betul-betul bangkrut kemudian dalam waktu yang sangat singkat dalam hitungan bulan tiba-tiba menjadi "super star" dan menghasilkan sebuah kisah sukses dengan penghasilan hingga puluhan atau bahkan ratusan juta perbulan.

Kisah-kisah sukses itu bukanlah sekedar Legenda atau khayalan dan mimpi.
Kemudian Anda didepan cermin melihat "seorang" yang sudah tahunan menggeluti bisnis dan status keuangan "orang tersebut" tidak lebih baik dari sewaktu pertama kali memulainya. Ya, orang tersebut adalah Anda sendiri.

Tanyakanlah……Mengapa Anda GAGAL ?  (Jadi gila kalau tidak tahan…deh)

Jangan menjadi pecudang, apabila Anda belum mencapainya karena menurut hemat saya…hampir dapat dipastikan bahwa Anda telah melakukan Kesalahan Terbesar di Awal Karir bisnis online Anda.
Mari kita koreksi kesalahan-kesalahan itu

1. Anda menganggap Bisnis Online sebagai bisnis yang tidak perlu kerja keras.

Apakah Bisnis online adalah sebuah bisnis yang konsepnya sangat sederhana? Ya.                                                                      

Apakah cukup bekerja seadanya untuk mencapai sukses di dunia bisnis internet ?     Tidak ! 
Sebagian besar pelaku bisnis beranggapan bahwa mereka dapat bergabung dengan bisnis ini dan beberapa bulan kemudian mereka telah mendapatkan bonus puluhan juta perbulan tanpa bekerja keras.

Hal tersebut sama sekali tidak benar.

Seorang teman yang kini bonusnya sudah mencapai ratusan juta  perbulan mengatakan: "Sukses saya memang adalah suatu berkah, tapi bukanlah suatu kebetulan. Saya telah merencanakannya dan mengerjakan apapun untuk mencapainya.
Anda harus bekerja keras dan cerdas dengan system yang ada dan penghasilan Anda bisa mencapai puluhan bahkan ratusan kali."

Jadi Anda harus menyadari bahwa bisnis online adalah suatu bisnis yang harus Anda kerjakan dengan penuh komitmen.

Bedanya dengan pekerjaan konvensional adalah siapapun dapat bergabung dan Anda diberikan kebebasan untuk menentukan sendiri seberapa tinggi sukses  yang Anda inginkan bahkan Anda tidak perlu repot memulainya sendiri, sebab bisnis seperti ini sudah menyediakan semua system manajemen, produk, perhitungan bonus, dan training dengan system otomatis.

Dalam sebuah kasus, meskipun ada system spillover dimana Anda bisa mendapat downline gratis, Anda harus tahu dan waspada karena bukanlah system itu bukan satu-satunya yang menjamin kesuksesan Anda. System spillover ini hanya mempermudah namun tidak menjamin.

Hanya Kerja keras dan Strategi yang mampu menjamin kesuksesan Anda…!

2. Anda tidak memiliki target yang jelas!

Kenapa Anda bergabung dengan bisnis online ?

Apa yang Anda inginkan?

Berapa penghasilan yang ingin Anda hasilkan?

Ingat, Anda harus mempunyai target yang jelas untuk sukses dalam suatu bisnis. Cukup masuk akal bukan? Anda harus tahu berapa bonus yang ingin Anda dapatkan 6 bulan, 1-2 tahun yang akan datang dan seterusnya.

Apa yang akan Anda lakukan dengan penghasilan tersebut: membeli BMW 325i baru warnah merah?
Mengajak keluarga berwisata? atau… Membeli Rumah Baru ?

Sayangnya 95% orang tidak memiliki target yang jelas ! 
Karena umumnya orang takut untuk membuat suatu target. Mereka takut Bagaimana kalau tidak tercapai?  Itu sebabnya mereka tidak puas dengan hidup mereka, mereka tidak merasa telah mencapai sesuatu yang dapat mereka banggakan.

Sekarang mari kita analisa…………

Seandainya Anda menetapkan suatu target dan memang tidak tercapai, apakah kesehatan Anda terganggu?

Apakah orang-orang yang Anda cintai tiba-tiba meninggalkan Anda?

Sebut saja Solihin, adalah seorang member salah satu bisnis online yang bekerja sebagai pegawai lapangan disebuah perusahaan mainan mengatakan kepada semua temannya bahwa 7 bulan kemudian dia akan dapat membeli sebuah sedan baru. Bahkan dia memberikan deskripsi yang jelas tentang warna, jenisnya dan harganya. Teman-temannya tertawa dan mencemooh sewaktu mendengarkan "komitmen" tersebut.

Dan mereka tertawa lebih terbahak-bahak lagi sewaktu akhirnya Solihin mendapatkan "komitmennya itu” 7 bulan lewat 12 hari. "Ha..ha..ha..kamu terlambat kan mendapatkan mobil ini " olok mereka.

Dengan tersenyum, Solihin menjawab: "Memang saya terlambat hampir 12 hari dari target saya, tapi paling tidak sekarang saya punya mobil baru. Jauh lebih baik dari 7 bulan yang lalu dimana saya harus naik bis ke tempat kerja. Bagaimana dengan kalian sendiri?
Kalian memang tidak terlambat mencapai target apapun karena kalian TIDAK memiliki target apapun. Sampaikan salam saya untuk kondektur bis yang biasa kita jumpai setiap pagi."

3. Anda tidak memiliki dana operasional yang memadai.

Apakah berarti bisnis online adalah bisnis yang mahal untuk memulainya? Tentu saja tidak.

Coba bandingkan dengan bisnis konvesional lainnya. Untuk memulai berjualan bakso saja misalnya, Anda pasti butuh sekitar Rp. 5.000.000,- untuk membeli gerobak dorong, kompor, bahan pokok, dan lain-lain.
Dan berapa lama kira-kira Anda bisa mengembalikan modal tersebut?

Memang, Anda sebaiknya memulai bisnis online tidak dengan modal kosong. Paling tidak Anda harus memiliki penghasilan yang lain untuk menghidupi kebutuhan minimal Anda sehari-hari entah dengan bekerja atau bisnis yang lainnya. Jangan sampai Anda menghabiskan tabungan Anda untuk mengerjakan bisnis online yang mungkin baru membuahkan penghasilan 3 bulan atau 6 bulan berikutnya.

4. Anda tidak mempunyai Mentor yang patut ditiru.

Walaupun banyak cara untuk mencapai sukses, tapi alangkah bagusnya apabila ada yang mengajarkannya kepada Anda sehingga Anda tidak perlu susah-susah untuk menemukannya sendiri.

Seorang pakar pengembangan kepribadian ternama didunia Anthony Robbins mengatakan "Buat apa susah-susah mencari jalan, karena sudah banyak orang lain yang melakukannya. Anda tinggal melakukan hal yang sama  yang mereka lakukan, maka Anda akan mendapatkan hasil yang sama pula." Cobalah Anda mulai dari seperti yang saya lakukan saat ini.

5. Anda terjebak dalam System Reseller yang salah

Tidak sedikit orang yang mengalami hal ini, bahkan mereka akhirnya putus asa, lebih parahnya lagi menjadi antipati dan menutup diri dengan bisnis ini dan menganggapnya penipuan belaka… Cukup masuk akal jika mereka berbuat begitu, karena seperti Anda mungkin pernah merasakan dan mengalami betapa sulitnya mensponsori seorang dowline ke Bisnis Anda. Itu sebabnya begitu mendapatkan beberapa dowline, Anda sedemikian khawatir kehilangan mereka. Ini adalah hal yang wajar karena Anda sudah capai-capai prospek, berpromosi dengan biaya Anda sendiri, segala cara Anda lakukan untuk mendapatkan prospek tetapi kemudian tanpa sepengetahuan kita prospek tersebut bergabung dengan sponsor yang berbeda.

Singkatnya Anda hanya dijadikan tenaga promosi tanpa diperhatikan kesejahteraannya. Tentu Anda tidak mau dan kecewa bukan? Bahkan mungkin Anda dengan perasaan jengkel meninggalkan bisnis Anda ini dan tidak termotivasi lagi untuk melanjutkan bisnis Anda karena selalu gagal menjual.

Berdasarkan pengalaman saya, bahwa seharusnya setiap member adalah sponsor tetap dari seorang prospek artinya ketika kita MEMILIKI calon downline adalah calon downline abadi sehingga jika suatu saat calon ini bergabung maka system harus menempatkannya menjadi downline dari sponsor yang pertama kali menerima calon prospek ini.

Sayangnya kebanyakan bisnis online tidak memberikan hal ini kepada setiap resellernya, sehingga membuat kecewa para membernya yang sudah bersusah payah promosi. Banyak Para pemilik bisnis online kebanyakan hanya mementingkan dirinya sendiri tanpa memperhatikan kesejahteraan resellernya.

Buat apa janji muluk-muluk, tetapi hasilnya tidak kunjung datang. Seharusnya  justru memberikan semangat agar member/reseller lebih sukses dengan mendapatkan penghasilan sesuai usahanya.

6. Anda tidak mempunyai komitmen.

Mungkin Anda sering mendengar seorang  mengerjakan lebih dari 1 bisnis online dengan produk yang berbeda dan pangsa pasar yang berbeda.
……Pendapat saya “Seharusnya orang ini membuka supermarket untuk memenuhi kebutuhan pangsa pasarnya yang berbeda.”

Kenapa Seorang dengan lebih dari 1 bisnis online gagal dalam bisnis ini ?

Bisnis online adalah bisnis duplikasi, jadi Anda akan menduplikasikan etika dan cara kerja Anda kepada organisasi Anda hal yang baik maupun hal yang buruk. Bayangkan, bila Anda mengerjakan Bisnis A dan Bisnis B, maka downline Anda dari Bisnis A akan  mengerjakan Bisnis B dan Bisnis C. Kemudian downlinenya lagi akan mengerjakan Bisnis C dan Bisnis D.
Maka akhirnya Anda tidak memiliki organisasi yang berjalan sesuai dengan sistem.

"Saya akan komit ke satu bisnis online kalau bonusnya sudah besar." Begitu kira-kira alasan banyak orang.
Tapi pernahkah kita berpikir  Bonus teman saya besar karena selama ini komit hanya di satu bisnis online.

Sebuah contoh dari 100 penghasil terbesar bisnis jejaring yang pernah dipublikasikan di sebuah Majalah, tidak seorangpun dari mereka yang mengerjakan lebih dari 1, HANYA konsentrasi pada satu bisnis jejaring.

Saya  memiliki seorang teman namanya Alwi,  dulu dia sukses (menurut ukuran saya pada waktu itu) dalam satu bisnis jejaring yang menjual susu kesehatan, dia bisa membeli mobil corona warna silver hanya dari bisnis itu. Tetapi sayang… mungkin karena dia sudah merasakan sukses dan menghasilkan banyak uang…dia bergabung lagi dengan bisnis baru yang menjual alat listrik, kemudian produk air kesehatan, kemudian 4 hari yang lalu dia cerita ada bisnis dollar…Sementara Kondisi saat ini  tidak jauh lebih baik daripada saat saya baru kenal pertama kali bahkan semakin terpuruk…(dia menjual mobilnya karena kondisi keuangannya menurun, dia bilang…bahwa bisnisnya sudah banyak saingan yang berat-berat)…Aneh bukan ?…padahal dia memiliki lebih dari satu bisnis yang sejenis dengan bisnis susu kesehatannya yang pernah mengantarkannya menjadi seorang jutawan…

Dari sepenggal kisah Alwi diatas dapat saya simpulkan bahwa Selain komitmen terhadap satu bisnis online, Anda juga perlu komitmen terhadap target Anda sendiri. Target yang jelas (Kesalahan no. 2) dan komitmen merupakan satu kesatuan yang saling mendukung. Padahal seandainya saja teman saya Alwi hanya Fokus dalam bisnis susu kesehatan mungkin hari ini dia benar-benar menjadi milyader.

Sahabatku…Walaupun Kadang-kadang Anda akan merasa frustrasi dengan perkembangan bisnis online Anda, tapi selama tetap berkomitmen untuk mencapai target, Anda akan kembali bersemangat dan menemukan strategi-strategi baru untuk mencapai target Anda.

7. Anda tidak belajar untuk sukses dan mandiri.

Kemampuan apa saja yang Anda perlukan untuk sukses dalam bisnis online?
Atau lebih tepat, apa saja yang harus Anda lakukan?

Seringkali pelaku bisnis ini tidak mau belajar dan me-review bagaimana memberikan presentasi melalui sales letternya, apalagi training/memberikan bimbingan kepada membernya. Padahal presentasi dalam sales letter adalah nafas hidup bisnis online Anda. Bahkan pernah saya menerima email dari seorang member di Magelang mengeluh bahwa sales letter saya tidak pernah berubah, jadi banyak member yang sudah bosan membacanya.

Jelas bahwa reseller tersebut salah kaprah dalam menerima suatu presentasi sales letter yang ditujukan untuk CALON member, bukan untuk member yang sudah aktif.

Bagi seorang calon member presentasi sales letter, presentasi melalui follow up seperti apapun adalah BARU. Silahkan Anda kembangkan kreatifitas Anda dan belajar menjadi sponsor yang sukses dan mandiri.

Cukup sampai disini… Anda bisa menganalisa apakah Anda melakukan kesalahan-kesalahan klasik diatas?
Anda sebaiknya menyadari kesalahan mana yang Anda lakukan dan perbaiki kesalahan tersebut. Mulailah mengerjakan bisnis Anda seperti layaknya mereka yang sukses.

Dan yang terpenting jangan pernah merasa putus harapan dengan bisnis ini karena kesalahan di masa lampau.

Anthony Robbins selalu mengatakan "Sukses berasal dari tindakan benar, tindakan yang benar berasal dari pengalaman, pengalaman berasal dari suatu kesalahan."

Salam sejahtera dan Tetap Semangat !

Mei 26, 2010 Posted by | belajar sukses, belajar sukses melalui internet, bisnis online, formulabisnis, Info bisnis, kesempatan bisnis, masa depan cerah, motivasi, pengembangan diri, Rekomendasi Revolusioner Reseller Program, sekolah bisnis, sekolah online, seminar online, sempulur, Strategi bisnis, wirausaha mandiri | , , , , , , , , , , | 1 Komentar

9 Resep Ampuh Menuju Kegagalan Bisnis Jejaring (Networking)


PERHATIAN !

JANGAN ANDA BACA ARTIKEL INI KALAU ANDA TIDAK INGIN GAGAL DI BISNIS NETWORKING.

Sahabat yang berbahagia…

sponsoring Jika Anda sering mendengar/membaca bagaimana langkah-langkah sukses di bisnis jejaring (networking) . Saya mempunyai resep menuju kegagalan.

Kalau Anda mau gagal di bisnis jejaring maka lakukan 9 resep dibawah ini, dan saya jamin Anda akan GAGAL di bisnis networking :

1. Berhentilah selagi Anda bisa. Mengapa harus mencoba berbagai cara, lebih baik Anda berhenti selagi Anda bisa. Lihat begitu banyak orang yang telah mencoba berbagai cara untuk sukses tetapi tetap saja mereka gagal dalam bisnis networking. So…Mengapa Anda harus terus berusaha kalau Anda bisa berhenti lebih awal.

2. Jangan pernah membicarakan bisnis Anda kepada orang lain, belum tentu orang yang Anda beri informasi mau bergabung dengan Anda atau malah mungkin mereka akan mengejek Anda,…  lebih mudah kalau Anda tidak membicarakan bisnis Anda pada orang lain jadi target GAGAL Anda secepatnya bisa tercapai.

3. Jangan pernah melakukan presentasi. Presentasi itu pekerjaan yang paling melelahkan. Daripada Anda melakukan presentasi bisnis Anda yang melelahkan lebih baik  menonton tv, mendengarkan radio, melakukan hobby Anda, jalan-jalan, ngumpul bareng sama teman Anda sambil gosip sana-sini, tentu akan lebih. Benarkan? Dan target GAGAL ke 3 Anda tercapai.

4. Jangan pernah melakukan follow up. Follow Up apalagi ini ? Kalau memang orang yang Anda ajak mempunyai keinginan untuk sukses bersama Anda pasti mereka akan menghubungi Anda. Sudah berikan saja data-data Anda pada mereka dan biarkan mereka yang memutuskan apakah mereka mau gabung bersama Anda atau tidak, jangan susah-susah melakukan follow up. Follow Up hanya untuk mereka-mereka yang mempunyai waktu luang sedangkan Anda adalah orang sibuk…(Target GAGAL ke 4 tercapai…)

5. Cari terus kelemahan-kelemahan perusahaan Anda. Perusahaan networking yang Anda gabung haruslah perusahaan yang sempurna yang tidak mempunyai kelemahan-kelemahan baik dari produk maupun dari marketing plan ataupun yang lainnya, semakin sempurna perusahaan Anda semakin besar kemungkinan Anda untuk sukses, jadi terus saja mencari kelemahan-kelemahan perusahaan Anda dan saya yakin Anda akan cepat mencapai target GAGAL ke 5 Anda.

6. Jangan pernah mengunakan produk perusahaan Anda. Kenapa harus menggunakan produk perusahaan Anda, sedangkan tujuan Anda bergabung kan ingin kebebasan finansial bukan untuk memakai produknya. Biarkan saja orang lain yang memakai produknya sementara Anda fokus pada bisnisnya. Jadi Anda tidak perlu mengeluarkan modal lagi…target GAGAL ke 6 tercapai, karena Anda tidak akan pernah mengetahui dengan benar produk dari perusahaan Anda.

7. Cari prospek baru, setelah mereka bergabung tinggalkan. Anda masih ingat ketika bergabung dengan perusahaan networking Anda, dimana Anda diharuskan mencari prospek baru sebanyak-banyaknya untuk mendukung kesuksesan. Cari prospek baru sebanyak-banyaknya dan tinggalkan mereka setelah bergabung dengan Anda. Toh sponsor Anda juga melakukan hal yang sama ketika Anda baru bergabung.

8. Komplain terus pada semua orang. Anda tidak puas ? komplain saja pada perusahaan Anda, sponsor Anda , downline Anda dan pada semua orang yang menyebabkan Anda merasa tidak puas. Dan koleksilah komplain Anda menjadi database untuk diperlihatkan pada downline Anda.

9. Perbanyaklah koleksi perusahaan MLM. Akan lebih baik kalau Anda mempunyai koleksi perusahaan MLM, jadi jika ada orang yang memerlukan produk kesehatan ada, produk konsumsi ada, koin emas Anda punya, pulsa hp ada juga… So gabung saja dengan berbagai macam perusahaan MLM yang Anda sukai. Jadikan diri Anda seperti minimarket atau supermarket…target GAGAL ke 9 Anda pasti berhasil karena Anda hanya akan buang-buang uang dan kehabisan tenaga karena bingung…

9 resep diatas bisa menjamin Anda pasti GAGAL dalam bisnis networking. Resep ini sudah teruji dan banyak orang GAGAL yang melakukannya. Saya menjamin resep ini ampuh mencapai target kegagalan Anda.

Saya sudah memberikan peringatan pada Anda untuk tidak membaca artikel ini tetapi tetap saja Anda membacanya sampai tuntas.

Memang sifat dasar manusia adalah selalu ingin tetap mencoba walaupun sudah dilarang . Untuk itu saya tidak melarang Anda melakukan 9 resep ampuh mencapai kegagalan ini karena saya berharap Anda tidak ingin mencobanya.

Pesan saya berpikirlah positif ketika Anda membaca artikel ini, dan saya yakin Anda akan menemukan kekuatan yang luar biasa setelah selesai membaca dengan berpikir positif.

Semua keputusan ada ditangan Anda. Diri Anda sendirilah yang dapat mempunyai peranan lebih besar bagi kesuksesan Anda, tentu saja setelah adanya Kuasa Illahi.

Yang Perlu Anda Ingat adalah “MAUKAH ANDA GAGAL ?”…jika tidak mau gagal maka Anda harus memiliki Strategi !

Tetap semangat…dan bukalah pikiran Anda jika Anda tidak ingin GAGAL.

Mei 22, 2010 Posted by | belajar sukses, belajar sukses melalui internet, bisnis online, formulabisnis, motivasi, passive income, pengembangan diri, Rekomendasi Revolusioner Reseller Program, Salesmanship, sekolah bisnis, sekolah online, seminar online, sempulur, Strategi bisnis, wirausaha mandiri | , , , , , , , | Tinggalkan komentar